SATINTELKAM POLRES KOBAR CEK HARGA SEMBAKO DI PASAR KORINDO
Kobar - Ketersediaan bahan kebutuhan pokok serta harga yang terjangkau sangat diharapkan oleh seluruh masyarakat, terlebih di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini.
Seperti biasanya, dimana-mana terjadi kesulitan ekonomi yang berdampak pada turunnya daya beli masyarakat. Oleh karena itu, pimpinan Polri menaruh perhatian serius akan hal itu.
Kanit Ekonomi Polres Kobar Aiptu Eko Dese G. turun langsung ke Pasar Korindo untuk melakukan pengecekan ketersediaan bahan kebutuhan pokok berupa sembako, serta memantau harga jual yang dipatok oleh para pedagang pada Selasa (05/01/2021), secara umum ketersediaan bahan kebutuhan pokok di Pasar Korindo masih cukup dan tidak ada kelangkaan serta harga penjualannya masih dalam batas normal.
"Untuk itu Polri khususnya, tetap berkomitmen untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif melalui pemantauan dan pengecekan harga bahan kebutuhan pokok di wilayah Polres Kobar," ungkapnya. (fa)