Breaking News

Wujudkan Ketahanan Pangan, Kodim Sintang Siapkan Lahan untuk Demplot Padi


Sintang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Kodim 1205/Sintang mempersiapkan lahan seluas 1 Ha untuk Demplot padi di lahan Eks Lapter Susilo, Kelurahan Kapuas Kanan Hulu, Sintang, Rabu (14/04/2021).


Di demplot seluas 1 Ha itu nantinya akan ditanam padi jenis In Pari 32 yang memerlukan umur tanam selama 120 hari.


Setelah selesai mengolah tanah dengan membajak, hari ini (Rabu) mulai penaburan Pupuk Kapur / Dolomit, agar meningkatkan pH tanah serta memperbanyak unsur hara di dalam tanah dan juga menetralisir tanah dari senyawa beracun, ujar Serka Dwi Andi, Anggota Kodim Sintang.


Selain itu juga menambah populasi mikroorganisme, merangsang pertumbuhan akar tanaman, menghijaukan tanaman dan menaikkan produktivitas dan kualitas panen nantinya, pungkasnya.


#pendim1205