Danramil Dampingi Bupati Kunjungan Kerja di Wilayah Koramil Ketungau Hilir
Sintang - Sebagai bentuk upaya mencapai sanitasi total melalui pemberdayaan masyarakat, masyarakat desa Betung Permai Kecamatan Ketungau Hilir menyelenggarakan Deklarasi Open Defecation Free (ODF) yang dihadiri Bapak Sintang, Bapak dr.H. Jarot Winarno, M. Med, PH didampingi PJ Danramil Ketungau Hilir, Peltu Dadi, beserta PJ Kades Betung Permai, Musprandi SKM, dan Camat Ketungau Hilir, Simin SE, M. Si, Selasa (29/06/2021).
Deklarasi ODF merupakan pernyataan Desa, yang mana Desa tersebut sudah bebas dari perilaku buang air besar di sembarang tempat termasuk sungai.
Open Defecation Free (ODF) atau Stop Buang Air Besar Sembarangan sangat berpengaruh pada penyebaran penyakit berbasis lingkungan. Dalam kegiatan deklarasi yang diadakan di Desa Betung Permai ini, bertujuan agar masyarakat mengerti akan pentingnya tidak buang air di sungai, karena sungai adalah sumber kehidupan masyarakat setempat yang harus dijaga kebersihannya.
PJ Danramil 1205-03/ Ketungau Hilir menjelaskan, untuk wilayah Kecamatan Ketungau Hilir sampai saat ini ada 4 Desa yang sudah melaksanakan Deklarasi ODF, meliputi Desa Sungai Deras, Desa Mungguk Kelapa, Desa Tanjung Baung, Dan Desa Betung Permai," terangnya.
"Dengan dilaksanakannya deklarasi ini harapannya dapat mewujudkan kondisi sanitasi yang baik dan aman dalam rangka menuju pola hidup sehat bagi warga masyarakat di wilayah Desa Betung Permai khususnya," Tutup Peltu Dadi.
#pendim1205
#publish: sintang informasi