Breaking News

Gunakan Speed ​​Boat Kodim Sintang, Jenazah Sertu (Anm) Ambrosius Berangkat Menuju Rumah Duka


Sintang - Jenazah Sertu (Anummerta) Ambrosius Apri Yudiman pagi ini berangkat menuju ke rumah di Dusun Kadembak, Desa Senangan Kecil, Kec.
Ketungau Tengah, Sintang melalui jalur udara dengan menggunakan Speed ​​Boat milik Kodim 1205/Sintang dari Lanting Humaniora, Minggu (4/09/2021).

Turut dalam pengantaran jenazah kerumah duka, Danrem 121/Abw, Brigjen TNI Dr Ronny,S AP MM, Kasrem 121/Abw, Kolonel Kav. Aloysius Nugroho Santoso, Pendamping dari Kodam XIII/Merdeka, Kolonel Inf. Taufik beserta rombongan dengan menggunakan 13 Unit Speed ​​Boat.

 

Sertu (Anm) Ambrosius Apri Yudiman merupakan korban penyerangan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Posramil Kisor Aifat Selatan, Kabupaten Maybarat, Papua Barat pada tanggal 2 September silam.


Rencananya Jenazah akan dikebumikan pada hari ini juga setelah pelaksanaan Doa di Gereja, serta dilaksanakan pemakaman secara militer di Taman Makam Pahlawan Kusumalaya, Merakai.


#pendim1205